Olimpiade AKM Literasi Nasional Tingkat SD/SMP/SMA/UMUM

OLIMPIADE ASESMEN KOMPETENSI MINIMUM (AKM) LITERASI NASIONAL

Olimpiade AKM Literasi Nasional merupakan sebuah event kompetisi yang diselenggarakan oleh Nice by Indonesia (event organizer resmi di wilayah Banyumas) dalam rangka menyambut Asesmen Nasional 2021. Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan menguji kemampuan dasar literasi anak bangsa dan memfasilitasi generasi untuk berprestasi dalam olimpiade tingkat Nasional
 
Kompetisi ini dilaksanakan secara daring (online) dengan harapan meskipun Indonesia tengah berada disituasi pandemic, namun generasi mudanya tetap bersemangat untuk meraih prestasi.
 
Olimpiade ini diselenggarakan dengan satu kategori peserta yaitu SD-SMP-SMA-MAHASISWA/UMUM, dengan memiliki kartu identitas resmi (Kartu pelajar/Raport/KTM/ KTP/Bukti lain yang membuktikan bahwa peserta benar masuk dalam kategori peserta. Syahbandi Syahril selaku perwakilan dari UPT UPBJJ UT Samarinda berhasil melaju ke babak final pada tanggal 14 Februari 2021 dan berhasil meraih medali Perak.